STAI Hasan Jufri Bawean Dan UIN Sunan Ampel Surabaya Sepakati Program KKN Kolaborasi Nusantara

By TIM Media STAIHA Bawean 09 Jun 2022, 00:00:00 WIB Berita
STAI Hasan Jufri Bawean Dan UIN Sunan Ampel Surabaya Sepakati Program KKN Kolaborasi Nusantara

STAIHA News – Sekolah Tinggi Agama Islam Hasan Jufri Bawean  dan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya menyepakati pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kolaborasi Nusantara bertajuk Ekowisata berbasis Komunitas.

Kesepakatan ditandai penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) bidang tri dharma perguruan tinggi di kampus STAI Hasan Jufri Bawean, antara Ketua STAI Hasan Jufri Bawean dan Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya. 

Prof Abdul Muhid, M.Si selaku ketua rombongan dari UIN Sunan Ampel mengatakan. Kerjasama kedua kampus tersebut akan sangat diperlukan dalam rangka membangun dan memperkuat hubungan kedua belah pihak. Sebagai tindak lanjut dari kerjasama ini,  UIN Sunan Ampel Surabaya menawarkan program bersama dalam bentuk KKN Kolaborasi yang akan ditempatkan di Pulau Bawean.

Ketua STAi Hasan Jufri Bawean menyambut baik rencana kolaborasi ini. Kegiatan KKN bertajuk Ekowisata berbasis Komunitas. akan dintegrasikan dengan pelaksanaan KKN regular yang akan digelar Juli mendatang.

“Kegiatan seperti ini dapat menjadi solusi terbaik dalam meningkatkan perekonomian di daerah wisata baik bagi masyarakat maupun mahasiswa itu sendiri,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Prof abdul Muhid juga mengungkapkan, pelaksanaan program ekowisata berbasis Komunitas. perlu terus digaungkan sebagai wujud partisipasi kampus dalam mewujudkan kehidupan masyarakat yang mandiri secara ekonomi terutama masyarakat yang mempunyai daerah wisata.

Kegiatan kerjasama  STAI Hasan Jufri Bawean dan Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya turut dihadiri oleh para Pimpinan dan Kaprodi Kampus STAIHA Bawean dan kepala LPPM kedua kampus selaku penanggung jawab kegiatan bidangPengabdian masyarakat pada institusi masing-masing. Keduanya akan merumuskan dan mensukseskan program kerjasama KKN Kolaborasi ini. Tim Media staiha Bawean


Video Terkait:


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook